Miliarder Inggris Terpikat oleh Dapat Bisikan Misterius Arab dan Memilih Masuk Islam

by -83 Views

Jakarta, CNBC Indonesia – Hidayah kepada seseorang terkadang bisa datang dari mana saja. Demikian yang dialami miliarder Inggris, Danny Kern atau Danny Lambo. Pada awal 2024 lalu Danny memutuskan masuk Islam karena mendapat panggilan spiritual dan “bisikan” misterius saat melakukan perjalanan bisnis ke Arab Saudi.

Bagaimana ceritanya?

Perlu diketahui, Danny Kern adalah pengusaha asal Inggris yang punya harta sebesar £50 juta atau Rp 1 triliun. Kekayaan sebesar itu diperoleh dari bisnis hotel yang dijalani sejak muda. Keterampilan berbisnis diperoleh Danny tak lama usai dia mengikuti ajang pencarian bakat, X-Factor, pada 2017.

Kala itu, dia yang mulai dikenal masyarakat memanfaatkan ketenaran untuk mencari jejaring bisnis. Dari satu penggemar ke penggemar lain ditarik untuk menjadi investor bisnis. Hingga akhirnya, dia pun sukses jadi pebisnis hotel di usia 22 tahun. Hotelnya tersebut tersebar di berbagai daerah di Ibukota Inggris.

Selama jadi pengusaha, Danny mengadopsi banyak tingkah laku khas orang kaya. Dia kerap melakukan liburan dan membuat pesta mewah senilai puluhan ribu poundsterling. Selain itu, dia juga sering membeli mobil-mobil mahal. Bahkan cenderung terobsesi kepada mobil tersebut, terutama kepada Lamborghini. Atas dasar inilah, banyak orang mengubah namanya dari Danny Kern menjadi Danny Lambo.

Pada saat bersamaan pula, dia kerap bermain wanita. The Sun menyebut Danny sebagai “Playboy” karena kerap gonta-ganti perempuan untuk diajak menjadi pacar. Bahkan, perempuan itu juga dihidupi oleh Danny dengan diberi banyak uang. Singkatnya, dia menjadi sugar daddy bagi banyak perempuan.

Meski begitu, kehidupan duniawi yang demikian juga ada batasnya. Pada awal 2024, Danny memutuskan taubat dan masuk Islam saat berkunjung ke Arab Saudi. Kisah masuk Islam ini terjadi saat dirinya sedang melakukan perjalanan bisnis ke Riyadh dan menonton ajang balapan F1.

Ketika di Riyadh, dia mengaku mendapat semacam bisikan di kepala untuk mengunjungi Jeddah. Dengan kondisi demikian, dia pun mengakhiri urusan bisnis dan menonton F1 lebih cepat.

“Alhasil, saya pergi naik pesawat ke Jeddah dan tanpa sengaja bertemu dengan Abdul Basit,” tulis Danny di akun pribadi Instagramnya.

Abdul Basit adalah mahasiswa di Universitas Medina yang mempelajari Islam. Sebelumnya, mereka tidak pernah bertemu. Pertemuan pertama terjadi saat di Jeddah dan entah kenapa Danny merasa cocok dengan Basit hingga terlibat dalam perbincangan serius yang mengubah jalan hidup.

Saat berkenalan itulah, Basit berkata kalau perjalanan ke Arab Saudi sudah dirancang oleh Allah untuk membuat Danny menemukan perjalanan spiritual dalam menemukan makna hidup yang sebenarnya. Danny pun langsung terkesima atas ucapan itu dan mengikuti perjalanan spiritual yang dibawa Basit.

“Dia membawa saya ke Ka’bah. Menunjukkan kepada saya langkah demi langkah, kata demi kata, bagaimana menunaikan ibadah haji dalam Islam yang disebut Umrah,” kenang Danny.

Di Ka’bah itulah, Danny mantap masuk Islam dengan bimbingan Abdul Basit. Sebagaimana mualaf lain, dia pun mengaku bak terlahir kembali dan menjadi lebih suci karena menjadi mualaf. Atas dasar ini, dia mengucapkan rasa terima kasih tak terhingga kepada pria misterius itu. Baginya, perjalanan ke Arab Saudi sukses mengubah hidup selama-lamanya.

[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya
“Ritual” Rahasia Taylor Swift Punya Rp17 T

(mfa/mfa)